Desa Tobadak Siap Laksanakan Pemilihan Kepala Dusun

Desa Tobadak Siap Laksanakan Pemilihan Kepala Dusun 

BB - Mateng., Mengisi kekosongan perangkat desa unsur kewilayahan Dusun di Desa Tobadak yang telah mengundurkan diri sebelumnya pada Tahun 2024, maka Pemerintah Desa Tobadak, Sekdes dan BPD beserta jajarannya melakukan musyawarah dan membentuk kepanitiaan seleksi perangkat desa pada Bulan Januari 2024. 

Setelah terbentuknya panitia seleksi, maka diadakan sosialisasi kepada masyarakat di 12 Dusun, terkait pendaftaran calon Kepala Dusun oleh panitia seleksi, pemerintah desa, Sekdes dan BPD dengan memanfaatkan media sosial.

Berdasarkan pengumuman yang telah dibuat sebelumnya Cek Pengumuman yakni pendaftaran dibuka pada januari 2024 dan yang berhasil lulus berkasnya langsung di umumkan dan dilaksanakan pemilihan kepala dusun. 

Kornelius Kades Tobadak memberikan penjelasan terkait diadakannya kenapa dilaksankan pemilihan kepala dusun di 12 dusun di desa Tobadak, antara lain faktor umur dengan 20 Sampai 43 Tahun, dan calon kadus lebih dari 1 orang atas keinginan masyarakat, sehingga dilaksanakan pemilihan kepala dusun ucapnya.
Ia juga menambahkan pemilihan kadus ini dilaksankan dengan sistem poting sesuai dengan nomor urut masing - masing calon dusun.

Lebih lanjut, Kornelius kenapa diadakan pemilihan kadus secara langsung karena saya menginginkan kadus yang mampu bekerja sesuai keinginan masyarakat, dan tidak ada lagi saling menyalahkan ketika kadus nya tidak melaksanakan tugas dan wewenangnya di dusunnya. tegas Kades Kornelius (*34)
Share: